jenis printer kain

Jenis Printer Kain yang Cara Memilih Printer Terbaik Untuk Bisnis. Tahu?

Hari ini, percetakan kain telah menjadi industri yang sangat berkembang pesat. Dengan meningkatknya permintaan produk kain cetak yang unik dan berkualitas tinggi, bisnis percetakan kain semakin berpotensi menghasilkan pendapatan yang luar biasa. Mereka yang ingin membuka bisnis ini, pastinya harus mengetahui terlebih dahulu jenis printer kain yang akan menentukan teknik mencetak kain itu sendiri.

Yup, ada beragam bisnis cetak kain sesuai dengan metode masing-masing. Metode percetakan ini pastinya hadir karena beragam jenis printer kain yang ada. Dalam industri percetakan, printer yang tepat menjadi kunci utama untuk kesuksesan bisnis kain. Emang apa saja sih jenis printer kain ini? Nah Sublim Bandung sudah merangkum 5 jenis printer kain yang cocok untuk bisnis sekaligus cara memilihnya. Yuk simak langsung di bawah ini!

5 Jenis Printer Kain Untuk Bisnis Konveksi

Berkembangnya teknologi mempengaruhi beragam jenis industri. Salah satunya adalah industri percetakan kain. Jika dulu kain hanya dicetak menggunakan teknik sablon dengan alat biasa, hari ini sudah banyak jenis printer kain yang dapat mencetak kain dalam jumlah yang besar dengan waktu yang relatif singkat. Nah berikut ini adalah 5 jenis printer kain yang populer di Indonesia, berikut ini adalah penjelasan lengkapnya!

1. Printer Sublimasi

Yang pertama ada printer sublimasi. Buat kamu yang belum tahu, printer sublimasi ini merupakan printer khusus untuk teknik print sublim. Nah, printer sublimasi beroperasi menggunakan tinta sublimasi yang mengubah tinta menjadi uap saat dipanaskan, kemudian menembus serat kain. Hasil cetakan memiliki ketahanan yang luar biasa dan nggak mudah pudar. Printer sublimasi cocok untuk mencetak gambar pada bahan kain sintetis, seperti polyester. Kelebihan lain dari printer ini adalah hasil cetakan yang nggak meninggalkan tekstur permukaan pada kain dan warna cetakan yang sangat tajam

2. Printer Direct To Film (DTF)

Berikutnya ada printer DTF alias Direct To Film. Sama seperti sebelumnya, printer ini digunakan khusus untuk teknik print DTF. Proses printer ini melibatkan percetakan desain pada kertas film dengan menggunakan printer. Selanjutnya ada tambahan bubuk lem sablon. Desain yang akan dicetak kemudian dipress menggunakan mesin press kain. Nah kelebihan dari printer DTF ini adalah menghasilkan cetakan yang sangat presisi, tajam dan halus. Utamanya printer DTF ini sangat cocok untuk mencetak kaos.

3. Printer Inkjet Tekstil

Pada posisi yang ketiga ada printer inkjet tekstil. Printer inkjet tekstil menggunakan teknologi semprotan tinta kecil untuk mencetak desain secara langsung pada kain. Printer ini terkenal lebih fleksibel karena dapat digunakan untuk mencetak pada berbagai jenis kain, termasuk kain katun, sutra, dan wol yang notabene merupakan jenis kain no-sintetis. Kendati demikian, printer inkjet tekstil nggak menghasilkan cetakan yang nggak seketat dan seketat hasil printer sublimasi.

4. Printer Direct To Garment (DTG)

Selain DTF, ada juga jenis printer kain DTG atau Direct To Garment. Nah sama seperti namanya, jenis printer kain satu ini merupakan jenis printer inkjet tekstil khusus yang dirancang untuk mencetak langsung pada pakaian jadi atau kain yang telah dipotong sesuai bentuk pakaian. Printer ini sangat cocok untuk bisnis yang fokus pada cetakan kustom pada pakaian dengan banyak warna dan detail yang halus.

5. Priter Rotary

Yang terakhir ada printer kain rotary. Buat kamu yang mungkin belum tahu, printer rotary ini juga dikenal atau populer disebut sebagai printer screen. Printer rotary sendiri menggunakan teknologi cetak layar untuk mencetak desain pada kain. Meskipun prosesnya relatif lambat, printer rotary mampu menghasilkan cetakan yang tahan lama dan kualitas warna yang sangat baik, menjadikannya pilihan yang baik untuk produksi massal sebuah produk yang mengedepankan kualitas.

6 Cara Memilih Printer Terbaik Untuk Bisnis Konveksi

Nah setelah mengetahui 5 jenis printer kain, saatnya kita juga membahas bagaimana sih cara memilih jenis printer terbaik untuk bisnis konveksi. Sebelum memulai bisnis percetakan, ada baiknya kamu mempertimbangkan 7 poin di bawah ini. Daripada berbasa-basi lagi, langsung aja simak penjelasan lengkapnya di bawah ini!

  1. Tujuan Bisnis: Pertama-tama, pertimbangkan tujuan bisnis. Apakah kamu ingin fokus pada produksi massal atau mencetak cetakan kustom dengan kualitas tinggi? Pilihlah printer yang sesuai dengan skala dan jenis produk cetak yang ingin kamu hasilkan setiap harinya.
  2. Bahan Kain: Berikutnya tentu memperhatikan bahan kain. Perhatikan jenis kain yang akan kamu cetak secara reguler. Misalnya, kalau kamu akan mencetakan kain-kain sintetis seperti polyester, printer sublimasi mungkin menjadi pilihan terbaik. Namun, jika kamu mencetak pada berbagai jenis kain, maka printer inkjet tekstil atau printer DTG akan jauh lebih sesuai.
  3. Kualitas Cetakan: Pastikan kamu memeriksa contoh cetakan dari berbagai jenis printer sebelum membuat keputusan akhir. Perhatikan ketajaman, ketahanan, dan reproduksi warna dari masing-masing printer. Pilih printer yang menghasilkan kualitas cetakan yang sesuai dengan standar bisnis yang ingin kamu bangun.
  4. Biaya Produksi: Hal yang cukup penting dalam memilih jenis printer adalah biaya operasional. Pertimbangkan biaya operasional, termasuk harga tinta, bahan cetak, dan perawatan printer. Jangan hanya mempertimbangkan harga printer itu sendiri, tetapi juga biaya jangka panjang yang akan kamu keluarkan untuk menjalankan serta merawat printer tersebut.
  5. Kemudahan Penggunaan: Pilih printer yang mudah dioperasikan dan diintegrasikan dengan alur kerja bisnis. Pelatihan staf dan waktu yang dibutuhkan untuk menguasai penggunaan printer juga harus dipertimbangkan. Jangan pilih printer yang pengoperasiannya terlalu rumit.
  6. Ketersediaan Suku Cadang: Tips terakhir adalah memperhatikan soal suku cadang. Periksa apakah suku cadang printer mudah didapatkan. Jika printer mengalami kerusakan, ketersediaan suku cadang yang cepat akan membantu menghindari penundaan produksi yang nggak diinginkan dan menyebabkan kerugian yang besar.

Memilih jenis printer kain yang terbaik untuk bisnis percetakan kain memerlukan evaluasi yang cermat terhadap kebutuhan bisnis. Dengan mempertimbangkan tujuan bisnis, jenis kain, kualitas cetakan, biaya produksi, sampai kemudahan penggunaan, kamu bisa membangun bisnis yang sukses dan dapat bersaing.

Nah buat kamu yang sedang mencari jasa sublim dan jasa print DTF yang murah, berkualitas dan pengerjaan cepat, yuk cek jasa sublim Bandung lewat tombol di bawah ini!