tips merawat printer tekstil

6 Tips Merawat Printer Tekstil Agar Performanya Stabil. Simak Yuk!

Printer tekstil merupakan perangkat penting dalam industri percetakan tekstil modern. Untuk memastikan printer tetap berfungsi secara optimal dan memiliki umur panjang, perawatan yang tepat sangatlah penting. Karena itu, sebagai pebisnis percetakan, kamu wajib mengetahui cara dan juga tips merawat printer tekstil.

Nggak cuman cara merawatnya saja, kamu juga harus mengetahui bagaimana sih cara agar performa printer nggak menurun meski sering digunakan. Seperti kita tahu, jika sering digunakan dalam jangka waktu yang lama dan jarang mendapatkan perawatan atau cara penggunaan yang keliru, printer tekstil sudah dapat dipastikan mengalami penurunan performa.

6 Tips Merawat Printer Tekstil yang Benar

Seperti sudah kita bahas, printer tekstil merupakan hal yang paling penting bagi para pemilik usaha percetakan, vendor maupun konveksi. Karena itu, mengetahui cara dan tips merawat printer tekstil yang benar menjadi suatu keharusan. Emang bagaimana sih caranya? Nggak perlu khawatir, Sublim Bandung sudah menyiapkan 6 tips terbaik untuk merawat printer tekstil. Yuk langsung simak!

1. Membersihkan Secara Teratur

Pertama adalah membersihkan printer secara teratur Debu, serat, dan tinta kering dapat menumpuk di dalam printer, menyebabkan masalah seperti bercak pada hasil cetakan dan bahkan kerusakan pada bagian internal. Bersihkan printer secara teratur menggunakan kain lembut dan vakum untuk menghilangkan kotoran dan debu yang menempel.

2. Selalu Gunakan Tinta Berkualitas atau Original

Pilihlah tinta yang sesuai dengan merek dan model printer tekstil. Singkatnya, kamu harus menggunakan tinta printer yang original. Selalu hindari tinta yang berkualitas rendah meski harganya lebih murah. Tinta berkualitas rendah mungkin bisa menekan budget dan memberi keuntungan lebih, tetapi lama kelamaan dapat menyebabkan masalah. Misalnya tersumbatnya head cetak atau berpengaruh pada hasil cetakan yang nggak tajam. Investasikan modal untuk beli tinta berkualitas tinggi agar hasil cetakan optimal sekaligus menjaga printer tetap dalam kondisi baik.

3. Jangan Diamkan Printer Terlalu Lama

Tips yang ketiga adalah jangan mendiamkan printer terlalu lama. Maksudnya, kamu harus menggunakan printer meski nggak ada permintaan percetakan. Pasalnya, kalau printer tekstil kamu nggak digunakan dalam jangka waktu yang lama, akan menyebabkan masalah. Karena itu, lebih baik untuk jalankanlah printer secara berkala. Hal ini bisa membantu mencegah tinta mengering di dalam head cetak dan memastikan printer tetap siap digunakan saat memang dibutuhkan.

4. Periksa Suhu Ruangan dan Tempatkan di Lokasi yang Tepat

Meski banyak yang nggak percaya, lokasi penempatan printer serta suhu ruangan sangat berpegaruh pada perawatan sebuah pirnter tekstil. Karena itu, kamu wajib meletakkan printer di ruangan yang memiliki suhu dan kelembaban yang stabil. Jauhkan printer dari paparan sinar matahari langsung dan suhu yang terlalu ekstrem. Suhu yang nggak sesuai dapat memengaruhi kinerja printer sekaligus membuatnya cepat rusak.

5. Pastikan Tinta Selalu Tersedia

Tips yang kelima adalah memastikan tinta printer tetap tersedia. Kamu wajib untuk selalu memperhatikan tingkat tinta dalam cartridge dan isi ulang tepat waktu untuk menghindari kehabisan tinta saat mencetak. Jika tinta habis saat mencetak, kepala cetak dapat rusak dan mengakibatkan masalah yang lebih besar. Bahkan, printer bisa saja membutuhkan service yang bisa merogoh kocek yang cukup lumayan.

6. Jaga Kebersihan Bagian Head Cetak

Tips terakhir dalam merawat printer tekstil adalah menjaga kebersihan bagian dari head cetak. Buat kamu yang belum tahu, head cetak adalah bagian paling penting dari printer tekstil. Selalu perhatikan dan jaga kebersihan head cetak. Hindari menyentuh head cetak dengan tangan secara langsung, karena faktanya, minyak dari kulit dapat merusak permukaan head cetak.

5 Tips Agar Performa Printer Stabil dan Nggak Menurun

  1. Update perangkat lunak dan driver: Pastikan kamu selalu menginstal pembaruan terbaru untuk perangkat lunak dan driver printer. Pembaruan biasanya mengandung perbaikan bug dan peningkatan kinerja yang dapat membantu menjaga performa printer tetap optimal.
  2. Gunakan media cetak yang tepat: Pastikan kamu menggunakan media cetak yang sesuai dengan printer tekstil. Pilih media cetak atau jenis kain yang sesuai dengan printer. Hal ini berguna untuk menghindari masalah seperti bercak, warna yang buram, atau ketahanan cetakan yang buruk.
  3. Pemeriksaan rutin oleh teknisi: Jadwalkan pemeriksaan rutin oleh teknisi profesional. Mereka dapat melakukan pemeliharaan menyeluruh, mengidentifikasi masalah potensial, dan membersihkan bagian internal yang sulit dijangkau. Tapi hal ini nggak wajib. Kamu bisa membaca manual untuk melakukan pemeriksaan menyeluruh secara mandiri.
  4. Matikan printer dengan benar: Setelah selesai mencetak, matikan printer dengan benar menggunakan tombol power pada perangkat. Hindari mematikan printer dengan mencabut kabel daya secara paksa. Secara tiba-tiba mencabut daya listrik yang mengalir pada printer dapat dapat menyebabkan kerusakan serius pada printer.
  5. Gunakan printer secara bijaksana: Terakhir, hindari mencetak dalam jumlah yang nggak perlu. Cetak hanya saat diperlukan untuk mengurangi tekanan pada printer dan menghemat konsumsi tinta.

Dengan mengikuti tips merawat printer tekstil dan cara menjaga performa printer tetap optimal, kamu dapat memastikan printer berfungsi dengan baik dan memiliki masa pakai yang lebih lama. Semoga artikel ini membantu kamu dalam merawat dan memaksimalkan kinerja printer tekstil.

Nah buat kamu yang sedang mencari jasa sublim yang murah, berkualitas dan pengerjaan cepat, yuk cek jasa sublim Bandung lewat tombol di bawah ini!